• Pengelihatan Mata Anak Anda Usia 4 tahun


    Selama tujuh tahun pertama kehidupannya, bagian dari otak anak yang memproses pengelihatan masih dalam perkembangan, jadi sangatlah penting mendeteksi masalah-masalah pengelihatan sedini mungkin. Menurut penelitian, satu dari 20 anak berusia enam tahun memiliki masalah mata yang tidak dikoreksi. Jadi, jangan menunggu sampai timbul gejala-gejala, seperti penyempitan mata saat menonton TV atau menjulingkan mata saat membaca buku sebelum membawa anak anda ke dokter spesialis mata. Jika anak anda tidak mampu melihat jelas dengan satu mata, atau matanya juling, otaknya belajar untuk menghapus gambar dari mata yang lemah sehingga akhirnya mata tersebut menjadi buta. Sebagian besar masalah pengelihatan anak dapat di perbaiki dengan kacamata atau menutupi mata yang bagus untuk mendorong penggunaan mata yang lemah.

    Sebelum mulai sekolah merupakan waktu yang baik untuk melakukan tes mata. Hal ini untuk menghindari masalah saat anak di kelas nanti. Meskipun anda menganggap pengelihatan si empat tahun dalam kondisi baik, sebaiknya anda tetap memeriksakannya ke ahli mata. Secara ideal, pemeriksaaan ini di lakukan setiap tahun dari sekarang. Sebagian besar anak berusia empat tahun tidak menunjukkan resistensi untuk di periksa matanya. Namun sebaiknya, anda tetap memilih seorang ahli yang cukup berpengalaman dengan anak-anak kecil.


    1. Cobalah membeli dua pasang kacamata untuk berjaga-jaga jika ia menghilangkan atau mematahkan satunya.

    2. Cari tahu kapan ia harus memakainya dan pastikan ia melakukannya
    3. Tanyakan apa yang harus ia lakukan saat bermain olahraga
    4. Tentukan kapan anak anda perlu kembali untuk memeriksakan matanya
    5. Cari tahu apakah anak anda perlu memakai kacamata dalam jangka panjang. Mata anak masih terus berkembang hinggak sekitar tujuh tahun sehingga mungkin saja anak anda tak membutuhkan kacamatanya lagi.

1 comments:

  1. Salam kenal. Posting yang bagus dan bermanfaat.
    Dapatkan buku2 anak-anak.

    http://goo.gl/muzD8w

    Silahkan kunjungi balik dan tinggalkan jejak alias komentar.

    -Hon Book Store-

Post a Comment

Teman